Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Panduan UAS Psikom (WAJIB BACA)


Panduan UAS Psikologi Komunikasi Jurnalistik II D FIDKOM UIN Bandung
-          Membuat analisis berdasarkan teori Psikologi Komunikasi yang telah dipelajari di kelas
-          Observasi lapangan dengan wawancara minimal dua orang warga Kota Bandung yang telah memiliki hak pilih
-          Data Informan/ Responden wajib diisi
-          Susunan papernya sebagai berikut:
o   Latar belakang tentang pemilukada dan maraknya iklan cawalkot melalui iklan luar ruang seperti spanduk, banner, baligo, billboard, pamphlet, dsb.
o   Kajian teori tentang bagaimana dampak komunikasi dari iklan luar ruang, seuaikan dengan materi psikologi komunikasi yang telah dipelajari—seperti kom verbal dan nonverbal, persepsi, psikologi pesan, psikologi komunikator, kom antarpersonal dll.
o   Hasil observasi diuraikan dijelaskan secara umum pada Bab III
o   Bab IV hasil analisisnya terhadap observasi, perkuat dengan teori pada bab II
o   Simpulkan apa hasilnya pada Bab IV
-          Hasil Wawancara wajib dilampirkan pada paper di akhir lembar kerja
-          Sederhanakan permasalahan jangan memperumit diri lakukan sesuai dengan kemampuan
-          Selamat bekerja Calon Jurnalis!

Pedoman Wawancara
Dampak Iklan Luar Ruang terhadap Aspek Kognitif, Afektif, dan Psikomotorik Pemilih dalam Pemilukada di Kota Bandung 2013
Data Informan/ Responden
Nama                    :
Umur                    :
Pekerjaan           :
Alamat Tinggal   :
No Kontak           :


Panduan Pertanyaan:

1.       Apakah Ibu/ Bapak mengetahui (Rencana/ Jadwal) Pemilukada Kota Bandung?
2.       Melalui media apa Ibu mengetahuinya?
3.       Siapa saja calon-calon Walikota Bandung pada Pemilukada tahun 2013?
4.       Melalui media apa Ibu mengetahui Calon-calon tersebut? (Televisi, Radio, Koran, Internet, teman/ tetangga, atau spanduk/ baligo/ banner)
5.       Pernahkah ibu/ bapak membaca/ melihat calon-calon walikota Bandung melalui Spanduk/ baligo/ Banner?
6.       Siapa saja calon yang pernah Ibu Lihat/ Ingat pada spanduk/ baligo tersebut?
7.       Bagaimana pendapat Ibu/ Bapak saat melihat cawalkot pada spanduk/ baligo tersebut?
8.       Apa yang Ibu rasakan saat melihat foto calon walikota dalam spanduk tersebut?
9.       Apa yang ibu rasakan saat membaca jargon calon walikota pada spanduk?
10.   Apakah Ibu merasa simpatik/ antipati saat melihat calon-calon walikota dalam spanduk tersebut? Kenapa?
11.   Apakah Ibu cukup simpatik/ antipati saat membaca jargon/ program cawalkot melalui spanduk? Kenapa?
12.   Spanduk Cawalkot mana yang paling menarik menurut Ibu/ Bapak? Kenapa?
13.   Melalui media luar ruang/ outdoors tersebut, apakah cukup untuk sosialisasi pencalonan seorang cawalkot kepada warga? Mengapa?
14.   Melalui media outdoor tersebut apakah cukup untuk membuat simpati Ibu? Kenapa?
15.   Jika dilihat dari spanduk-spanduk tersebut siapakah calon yang paling layak dan menarik buat ibu/ bapak? Kenapa?
16.   Melalui media outdoor tersebut apakah cukup untuk menentukan pilihan? Kenapa?
17.   Melalui media outdoor tersebut, siapa yang akan Ibu pilih untuk Calon Walikota Bandung? Kenapa?

18.   Selain media spanduk, media apa yang menurut Ibu dapat mengenal lebih jauh tentang cawalkot? Kenapa?
19.   Selain media spanduk, media apa yang dapat menarik Ibu/ Bapak untuk bersimpatik terhadap cawalkot? Kenapa?
20.   Selain media spanduk, media apa yang dapat mengarahkan ibu untuk menentukan pilihan terhadap cawalkot? Kenapa?
21.   Apakah Iklan Luar Ruang dapat memperbaiki/ menaikan/ menambah atau justeru mengurangi citra dari kefiguran/ ketokohan/ kepribadian/ cawalkot?

22.   Menurut Ibu/ Bapak Media apa yang paling efektif untuk mendekati Calon pemilih

Post a Comment for "Panduan UAS Psikom (WAJIB BACA)"